REPLIKNEWS, PALOPO – Dalam upaya memperkuat keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Kapolres Palopo, AKBP Safi’i Nafsikin memimpin langsung patroli malam di wilayah hukum Polres Palopo, Jumat (04/4/2025) lalu.
AKBP Safi’i Nafsikin, mengatakan patroli ini menyasar sejumlah titik strategis, khususnya di Kecamatan Wara Barat, tepatnya sepanjang Jalan Lasaktiaraja yang merupakan jalur poros vital penghubung Palopo dan Toraja.
"Kegiatan ini merupakan bagian dari program rutin Polres Palopo untuk mencegah potensi gangguan Kamtibmas serta mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat," jelas Safi’i kepada REPLIKNEWS via seluler, Minggu (06/4/2025).
Kapolres AKBP Safi’i Nafsikin juga menyampaikan, kehadiran Polisi di tengah masyarakat pada malam hari tidak hanya bertujuan untuk pengawasan, tetapi juga memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga.
Dalam kesempatan tersebut, Ia melakukan pengecekan langsung di Pos Pantau serta memberikan imbauan kepada para pengendara mobil agar selalu mematuhi aturan lalu lintas dan berkendara secara berhati-hati.
"Kami mengajak seluruh warga Palopo untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan. Sinergi antara masyarakat dan Kepolisian adalah kunci menciptakan kota yang aman dan kondusif," ujar Kapolres.
Patroli malam tersebut kata Kapolres, turut melibatkan Perwira Pengawas (Pawas), termasuk IPTU Yumrang untuk melakukan pengecekan di ruang tahanan Mapolres Palopo.
"Kita juga melakukan pengecekan di ruang tahanan Mapolres Palopo, hasil pemeriksaan menunjukkan kondisi ruang tahanan dalam keadaan aman dan terkendali," tutur Safi'i.
Menurut Kapolres, dari total 19 orang tahanan, terdiri atas 4 tahanan dari Satuan Narkoba dan 15 dari Satuan Reskrim. Seluruh tahanan berada dalam kondisi lengkap dan telah ditempatkan di kamar masing-masing tanpa kendala.
"Kegiatan patroli malam dan kontrol tahanan ini menjadi bagian dari komitmen Polres Palopo dalam menjaga stabilitas wilayah, memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, serta menumbuhkan kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian," ujar AKBP Safi’i Nafsikin.
para pemudik balik ke tempat kerjanya yakni di Morowali dgn menggunakan mobil ompreng, "Selain itu kami juga menghimbau kepada para pemudik yang pulang ke tempat kerjanya seperti Morowali yang menggunakan mobil Ompreng agar hati-hati karena perjalanan masih jauh dan agar berhenti di rest area yang tersedia," pungkasnya.
Salah satu warga setempat, Andi Rasyid (47), menyambut baik kegiatan patroli malam tersebut. Menurutnya, kehadiran aparat kepolisian sangat membantu menjaga ketenangan warga, terutama di malam hari.
"Patroli seperti ini sangat kami harapkan. Apalagi di jalur Lasaktiaraja ini sering dilalui kendaraan besar. Dengan adanya Polisi yang berjaga dan patroli, kami merasa lebih aman," ujarnya.
Senada dengan itu, Nur Aini (34), seorang ibu rumah tangga yang tinggal tak jauh dari lokasi patroli, mengungkapkan rasa tenangnya saat melihat aktivitas aparat Kepolisian.
"Anak-anak kami kadang takut keluar malam karena pernah ada kejadian tawuran kecil. Tapi sekarang, dengan adanya patroli rutin, suasana jadi lebih tertib," bebernya.
Editor : Redaksi